Jika kalian suka dan sering menonton video di Youtube, maka inilah saatnya kalian untuk mempelajari Cara Menampilkan Lirik Video Lagu / Musik Secara Otomatis di Youtube.
Contohnya, terkadang ketika sedang mendengarkan video lagu di Youtube, kalian mungkin ingin melihat / mengetahui liriknya, dan masalah nya tidak semua video musik di Youtube itu memilikki lirik yang tersedia di Youtube nya itu sendiri.
Karena dengan memunculkan lirik lagu di video youtube, alhasil kalian akan mengenal dan memahami setiap kata yang diucapkan didalam lagu dengan lebih jelas.
Selain itu, kalian juga jadi bisa ikut-ikutan bernyanyi bareng musisi yang kalian suka haha. Oleh karena alasan itu lah, di artikel kali ini saya akan membagikan cara keren namun penuh manfaat yang akan memungkinkan kalian memutar semua video lagu di youtube dengan diiringi oleh lirik.
Baca juga : Nonton Youtube Dengan Playback Speed lebih dari 2x
Baca juga : Nonton Youtube Dengan Playback Speed lebih dari 2x
Jadi, yu kita baca artikel ini dari awal sampai akhir untuk mengetahui cara nya.
CARA MENAMPILKAN LIRIK LAGU SECARA OTOMATIS DI YOUTUBE
Cara untuk memunculkan lirik secara otomatis di video youtube ini berbeda-beda tergantung dengan perangkat dan browser apa yang kalian gunakan. Oleh karena itu, disini saya akan membahas semua cara untuk browser Mozilla Firefox & Google Chrome.
Memunculkan Lirik Lagu di Video Youtube Secara Otomatis di Google Chrome
Untuk Google Chrome, ada ekstensi (extension) yang sangat berguna yang tersedia untuk memungkinkan kalian untuk mendapatkan atau menampilkan lirik dari semua video musik yang kalian putar di Google Chrome. Jadi kalian hanya perlu memasang ekstensi bernama Musixmatch di Google Chrome untuk memunculkan lirik secara otomatis di youtube yang kalian sedang di-play. Nah.. ikuti beberapa langkah sederhana dibawah ini untuk mengaktifkan secara otomatis lirik lagu di video Youtube di Google Chrome.
1. Kalian cari video musik favorit kalian di Youtube lalu klik play.
2. Sekarang kalian aktifkan Caption di Youtube. Maka secara otomatis video musik yang kalian putar akan menampilkan lirik nya.
Memunculkan Lirik Lagu di Youtube Secara Otomatis di Mozilla Firefox
Hampir sama seperti Google Chrome, sebenarnya ada plugin keren yang sama cara kerja nya yang kali ini tersedia untuk Mozilla Firefox. Jadi untuk Mozilla Firefox, ada addon bernama Lyrics Here by Rob W. Kalian tinggal unduh dan install di browser mozilla kalian dan rasakan keniQmatan pengalaman baru yang menyenangkan disaat menonton video youtube. Ikuti beberapa langkah sederhana dibawah ini untuk mengaktifkan lirik di video youtube secara otomatis di Firefox.
1. Kalian download dan install Lyrics Here by Rob W di Mozilla Firefox
2. Sekarang kalian tinggal cari lagu favorit kalian dan putar di youtube
3. Hasilnya, kalian dapat melihat lirik video lagu yang diputar ditampilkan di sisi kanan monitor.
Baca juga : Cara Praktis Menonton Film di PC Menjadi 60FPS
Jadi penjelasan diatas adalah tentang Cara Otomatis Menampilkan Lirik Lagu di Video Youtube baik untuk di Google Chrome dan Mozilla Firefox.
Demikian saja artikel kali ini, semoga cara ini bermanfaat bagi kalian, terimakasih.
Post a Comment